SHARING WITH mr. nathan gusti riyan

Pada tanggal 30 Agustus 2017 tepatnya jam 20.00 WIB BLC Telkom Klaten mendapat tamu istimewa yaitu pak Nathan Gusti Ryan. Beliau adalah salah satu tokoh yang mahir di VMware. Pak Nathan Gusti Ryan berkunjung ke BLC Telkom dengan tujuan pertama bersilaturahmi dan yang kedua membagikan ilmunya kepada siswa/siswi yang prakrin di BLC Telkom Klaten. Dalam Kegiatan ini, Pak Nathan Gusti Ryan tidak berkunjung ke BLC Telkom Sendiri. Melainkan Bersama Istrinya, Pak Hery (Tim Pak Nathan) dan dua kakak alumni BLC Telkom yaitu kak Arif dan Kak Lukman.
Selain Sharing dengan Pak Nathan, Pak Hery (Tim Pak Nathan) dan Mas Lukman juga bercerita tentang pengalamanya mulai dari awal menjadi Tim Pak Nathan. Dalam Sharing ini, saya terkesan dengan cerita kak Lukman yang menceritakan ceritanya dari MTS yang kemudian lanjut sekolah di SMK WIKRAMA 1 JEPARA dan sampai pada akhirnya ia dapat menjadi salah satu tim dari Pak Nathan. Suka duka telah dilalui oleh Kak Lukman. Dari mulai bekerja di Papua, di Telkom Klaten dan sebagainya.
Di Sharing  kali ini Pak Nathan berpesan janganlah merasa puas dengan ilmu anda sekarang. karena ilmu IT itu berkembang. Dan jangan Sombong










banyak sekali pengalaman yang saya terima dari sharing Pak Herry, Pak Nathan Gusti Ryan, Mas Latif. Mulai dari Pak Herry yang menceritakan tentang apa itu database, dan jenis jenis perangkat database yang pernah ia kerjakan, berapa tahun ia mempelajari Virtualisasi dan lika liku perjalanannya.
Kemudian dari Pak Nathan memberi bocoran bagaimana gambaran didalam Datacenter.
dan Mas Latif menceritakan likaliku perjalanan dari mulai dia di BLC sampai menjadi orang kepercayaan Pak Nathan.
Sharing hari ini ditutup motivasi dari Mbah Suro, yang menyentuh hati.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »